Bupati Samosir: Berikan Informasi Penentuan Titik Nol Peradaban Batak.

    Bupati Samosir: Berikan Informasi Penentuan Titik Nol Peradaban Batak.

    SAMOSIR-Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom diwakili Kadis Budpora Waston Simbolon secara resmi membuka Forum Group Discussion (FGD) di Hotel Sitio-tio Kecamatan Pangururan. Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara, Jum’at ( 3/12/2021 ).

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dalam sambutannya yang disampaikan Kadis Budpora Waston Simbolon mengatakan, Sudah sepatutnya kita berperan aktif untuk peningkatan harkat dan martabat bangso batak berlandaskan nilai-nilai luhur tumbuh serta berkembang untuk masyarakat yang dapat ditetapkan sebagai titik nol peradaban bangso batak melalui legalitas formal yang nantinya akan ditandangani dengan monumen dan prasasti sebagai daya tarik wisata berbasis budaya, ” beber Waston.

    Hal ni merupakan strategi objek wisata budaya dengan memberikan sertifikat kepada setiap wisatawan yang berkunjung, yang diharapkan dapat menjadi sumber pendapatan daerah dan masyarakat Samosir.

    Kemudian pentingnya menentukan keberadaan titik nol peradaban batak yaitu untuk mencapai visi kemajuan budaya nasional yang berlandaskan keanekaragaman guna mencerdaskan, mendamaikan serta mensejahterakan yang telah ditetapkan dalam agenda strategis kemajuan budaya.

    Berharap kepada seluruh pengurus lembaga adat dan budaya, komunitas serta kumpulan marga yang hadir pada Forum Group Discussion dapat memberikan informasi tentang cerita/sejarah titik nol peradaban batak sebagai dasar dokumen kesepakatan untuk memperkaya informasi maupun data penentuan titik nol peradaban batak.

    Sebagai narasumber pada Forum Group Discussion yaitu Kepala Balai Arkeologi Sumatera Utara DR. Ketut Wiradnya, Ketua Majelis Adat dan Budaya Partungkoan Adat Samosir (PAS) Pantas Marroha Sinaga, serta Tokoh Adat. ( Karmel )

    Samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Samosir Buka Secara Resmi Pelaksanaan...

    Artikel Berikutnya

    Salurkan Buku Tabungan BSPS Tahap II, Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Samosir Raih Penghargaan Kabupaten Terbaik Dalam Implementasi Elektronifikasi Transaksi
    Pastikan Ketersediaan Bahan Pangan Pokok Penting Aman Saat Nataru, Tim Pengendalian Inflasi Daerah Samosir Gelar Rakor
    Terima Kunjungan Kerja Wakil Dubes Amerika Serikat Untuk Indonesia, Wakil Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih
    Bupati Samosir Apresiasi Kunjungan Media dan Bakti Sosial Wartawan Unit Pemprovsu
    Tingkatkan Produktivitas Pertanian, Dinas Perindag ESDM Sumut Serahkan Empat Unit Pompa Air Kepada Petani, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih
    Tanggulangi Peredaran Ikan Red Devil di Perairan Danau Toba, KKP Gelar Rapat Penanggulangan di Kantor Bupati Samosir "4 Poin Disepakati
    Samosir Raih Penghargaan Kabupaten Terbaik Dalam Implementasi Elektronifikasi Transaksi
    Pemkab Samosir dan LPPM UHN Tandatangani MoA Penetapan Desa Tanjungan Sebagai Desa Binaan Peternakan Babi
    Terima Audiensi Tim IESR, Program Transformasi Energi Diharapkan Dapat Sejahterakan Masyarakat
    Bupati Samosir Apresiasi Kunjungan Media dan Bakti Sosial Wartawan Unit Pemprovsu
    Rayakan Tahun Baru 2024, Bupati Samosir dan Wakil Bupati Gelar Open House dan Ramah Tamah
    Pemkab Samosir Gelar Rapat Teknis Penajaman Rencana Aksi Percepatan Penurunan Angka Kemiskinan dan Penghapusan Ekstrem
    Bupati Samosir Ingatkan Aparatur Sipl Negara dan Penyelenggara Pemerintahan Untuk Tidak Ikut Politik Praktis
    Sukseskan Event Internasional F1H2O, Jajaran Pemkab Samosir Gotong Royong Bersihkan Jalinsum
    Bupati Vandiko Timotius Gultom dan Ketua PN Balige Tinjau Rencana Lokasi Pembangunan Kantor Pengadilan Negeri Samosir

    Ikuti Kami